Keseimbangan pada stroke

Gangguan Keseimbangan Pada Pasien Stroke
Pasien dengan Stroke akan mengalami banyak gangguan-gangguan yang bersifat fungsional. Gejala stroke dapat bersifat fisik, psikologis, dan atau perilaku. Gejala fisik paling khas adalah hemiparalisis, kelemahan, hilangnya sensasi pada wajah, lengan atau tungkai di salah satu sisi tubuh, kesulitan bicara dan atau memahami (tanpa gangguan pendengaran), kesulitan menelan dan hilangnya sebagian penglihatan di satu sisi.
Kelemahan ektremitas sesisi, kontrol tubuh yang buruk serta ketidak stabilan pola berjalan merupakan aspek-aspek pada pasien stroke yang tidak terpisahkan. Kelemahan dari lengan, kedua tungkai, kelemahan sebagian otot-otot wajah merupakan hal umum yang terjadi pada pasien stroke. Walaupun demikian, itu semua berhubungan dengan masalah pada otot-otot aksial yang melemahkan kontrol tubuh dan proses berjalan.
Pasien dengan stroke juga akan mengalami berbagai gangguan keseimbangan. Gangguan keseimbangan berdiri pada pasien stroke berhubungan dengan ketidakmampuan untuk mengatur perpindahan berat badan dan kemampuan gerak otot yang menurun sehingga kesetimbangan tubuh menurun.
tidak hanya penyakit stroke 

Penyakit Parkinson

Karena gejala awal penyakit parkinson ini sangat sulit dikenali, contonya seseorang terkena panyakit parkinson adalah sebagian tubuh akan merasa lemah atau terasa lebih kaku, dan pada saat sedang istirhat maka pada salah satu tangan akan gemetaran halus . Itulah gejala awal yang ditimbulkan oleh penyakit parkinson pada tahap awal, sehingga akan sangat sulit untuk di kenali.

penyakit vertigo

Pengertian vertigo adalah : sensasi gerakan atau rasa gerak dari tubuh atau lingkungan sekitarnya, dapat disertai gejala lain, terutama dari jaringan otonomik akibat gangguan alat keseimbangan tubuh. Vertigo (sering juga disebut pusing berputar, atau pusing tujuh keliling) adalah kondisi di mana seseorang merasa pusing disertai berputar atau lingkungan terasa berputar walaupun badan orang tersebut sedang tidak bergerak.

Kelainan ini terjadi karena gangguan keseimbangan baik sentral atau perifer, kelainan pada telinga sering menyebabkan vertigo. Untuk menentukan kelainan yang menyebabkan vertigo, dokter THT-KL biasanya akan melakukan pemeriksaan ENG (elektronistagmografi).

 Gejala

Penderita merasa seolah-olah dirinya bergerak atau berputar; atau penderita merasakan seolah-olah benda di sekitarnya bergerak atau berputar.

REFERENSI :

https://infostroke.wordpress.com/keseimbangan-pada-stroke/
penyakitparkinson.com
 https://id.wikipedia.org/wiki/Vertigo#Definisi
 

Comments

Popular posts from this blog

Pengkajian luka

Laporan Pendahuluan Patah Tulang (Fraktur)

LAPORAN PENDAHULUAN STROKE